Sabtu, 25 Maret 2017

Waktu-Waktu Travelling Terbaik Yang Sangat Direkomendasikan

Posted by Mahyu Aspant  |  No comments


Merefreshkan otak sejenak dari rutinitas adalah waktu yang sangat ditunggu. Di mana saat-saat terbaik inilah kita bisa santai tanpa harus menghadapi tekanan-tekanan pekerjaan, menghadapi kemacetan jalan raya, serta tugas-tugas kantor yang menumpuk. Maka dari itulah meluangkan waktu travelling terbaik harus diprioritaskan.

Secara sederhana, otak adalah mesin yang rumit. Tetapi otak tidak pernah menunjukkannya. Otak harus berpikir keras untuk membantu kita melakukan banyak hal di setiap harinya. Tanpa disadari akhirnya tubuh tumbang juga. Inilah hasil dari kelelahan otak yang sudah tidak bisa ditahan lagi. pekerjaan menjadi terbengkalai dan semua menjadi kacau.

Menjaga kesehatan itu penting. Baik kesehatan rohani maupun jasmani. Salah satu cara menjaga kesehatan rohani adalah dengan me-reset pikiran yang berat dengan melakukan liburan atau traveling. Siapkan waktu-waktu traveling terbaik untuk melakukan traveling agar keseimbangan pikiran dalam bekerja dapat terlaksana. Jangan hanya mengejar harta saja dengan bekerja dan bekerja, sebab pikiran butuh istirahat.

Pemilihan waktu travelling terbaik
Dalam menentukan waktu-waktu travelling terbaik, kita perlu memprioritaskannya secara rutin. Jangan menunggu setahun sekali untuk traveling. Akan lebih baik jika traveling dilakukan tiga bulan sekali untuk para pekerja full time atau enam bulan sekali maksimal.

Tentukan jadwal travelling yang akan kita gunakan. Pertimbangkan apakah di hari dan bulan tersebut kita tidak akan meninggalkan pekerjaan penting di kantor, serta pertimbangkan juga tentang pengambilan cutinya.

Berikut adalah tips untuk memilih waktu travelling terbaik yang bisa kita lakukan :
1. Traveling saat tanggal merah
Hari Minggu sudah menjadi tanggal merah nasional sejak dulu. Di hari inilah hari yang cocok untuk melakukan traveling. Tapi jika liburan hanya di hari Minggu saja, akan lebih baik kita pergi ke luar kota saja.
Namun biasanya untuk para pekerja kantoran, hari libur mereka adalah hari Sabtu dan Minggu. Kesempatan dua hari liburan juga bisa digunakan untuk traveling ke luar kota atau ke luar negeri, seperti Malaysia atau Singapura.
2. Traveling saat tanggal merah hari besar
Biasanya tanggal merah hari-hari besar nasional dijadikan sebagai waktu travelling terbaik oleh para karyawan yang full time. Namun biasanya tanggal merah ini hanya satu hari saja. Tetapi bukan masalah, traveling tetap bisa dilakukan.
3. Libur panjang hari raya
Dalam setahun sudah pasti ada libur panjang hari raya yang akan datang. Sudah pasti hampir satu minggu lamanya. Inilah puncak dari waktu travelling terbaik yang bisa kita gunakan sebaik-baiknya. Bahkan kita akan mendapatkan manfaat ganda, yakni merefreshkan otak dengan traveling serta bisa sambil silaturahmi ke rumah handai taulan.

Banyak waktu-waktu travelling terbaik yang bisa kita gunakan. Semua kembali kepada perencanaan kita dan pengaturan jadwal kita. Jangan ditunda-tunda untuk melakukan traveling karena penyegaran pikiran itu adalah sumber kekuatan pikiran yang selalu kita forsir di setiap harinya. 

22.39 Share:
About Mahyu Aspant

Seorang Pekerja Dunia Maya.

0 komentar:

Get updates in your email box
Complete the form below, and we'll send you the best coupons.

Deliver via FeedBurner
Proudly Powered by Blogger.
back to top